MAAF MASIH DALAM PENGEMBANGAN
Home » , » Student Center (Masih) Sebatas Mimpi

Student Center (Masih) Sebatas Mimpi

Written By LPM Agrica on Kamis, 07 Juni 2012 | 03.08







Pusat kegiatan mahasiswa atau Student Center menjadi sarana pendukung hidupnya kegiatan mahasiswa setelah perkuliahan. Di beberapa universitas, Student Center dibangun berupa gedung megah berlantai dua hingga berlantai delapan seperti di Universitas Sriwijaya. Dekan Fakultas Pertanian pun memiliki mimpi serupa.

Bedanya, bangunan berlantai dua yang rencananya akan berdiri megah di komplek sekre hima dan UKM (Komplek C)  baru sebatas mimpi. Rencana pembangunan Student Center yang diajukan pada tahun 2011 untuk tahun anggaran 2012 ke pihak universitas, tidak disetujui. Alhasil,  Student Center tidak terealisasi di tahun 2012.

Hal tersebut dibenarkan oleh Pembantu Dekan II, Ir. Adwi Herry K.E., M.P. ,“Sudah diajukan ke pusat (universitas) tahun 2011 tetapi ditolak. Akhirnya tidak dapat direalisasikan tahun 2012.” (15/5). Lebih lanjut dijelaskan oleh Dekan Fakultas Pertanian, Dr. Ir. H. Ahmad Iqbal, M.Si., bahwa Universitas minim anggaran sehingga dana dialokasikan untuk kegiatan yang menunjang akademik terlebih dahulu. “Student center bukan prioritas utama,” jelas Dekan (16/5).

Keberadaan Pusat Kegiatan Mahasiswa (Student Centre) merupakan sarana penting dalam upaya pengembangan budaya ilmiah dan berorganisasi. Keberadaan pusat kegiatan tersebut dapat mengakomodasi aktivitas-aktivitas mahasiswa di lingkungan kampus. Bahkan di beberapa universitas, student center dilengkapi berbagai fasilitas pendukung seperti Hotspot area, cafe, books center, runga pertemuan, hingga penginapan.

Menengok kembali munculnya ide pembangunan Student Center, ide ini lahir dari Dekan.“Sekre di belakang sudah kumuh nggak bagus,”  ungkap Dekan (16/5). Pihak fakultas pun terlihat belum sepaham. PD III mengaku tidak mengetahui rencana Dekan terkait pembangunan Student Center. PD III menuturkan, rapat di tingkat fakultas pun tidak membahas tentang Student Center. “Belum ada obrolan. Saya belum pernah dengar mau ada Student Center,” terang PD III (16/5).

Presiden BEM Kema, Faris Karamatul Malik, memperkuat bahwa Student Center bukan permintaan mahasiswa. Ia menilai, pusat kegiatan mahasiswa yang ada saat ini dinilai masih layak dan nyaman untuk ditempati, hanya butuh perbaikan. Menurutnya, tidak jadi masalah Student Center tidak terealisasi tahun ini. ”Tidak berpengaruh kalo nggak jadi dibangun. Kita butuh sekre  diperbaiki fisik dan fasilitas bukan dibongkar,” ungkapnya (16/5).

Faris pun menuturkan ada kekhawatiran  mahasiswa yang aktif di hima dan UKM jika Student Center  terealisasi. Hal ini bukan tanpa alasan. Menilik proses pembangunan sekre bersama hima dan UKM di FISIP, banyak terjadi kontra antara mahasiswa dengan dekanat. Mulai dari relokasi sekre yang akan dibongkar menjadi sekre bersama. Hingga sekre yang penuh ditempati 8 hima dan UKM. Sementara 3 UKM tidak mendapat tempat. Masalah lain timbul ketika kunci sekretariat bersama dipegang oleh fakultas.

Bentuk bangunan sekre bersama FISIP serupa dengan bayangan Dekan Faperta. Lantai satu sekre hima dan UKM sementara lantai dua ruang pertemuan. Pembangunannya memakan waktu hingga satu tahun. Jika student Center terealisasi di Fakultas Pertanian, proses pembangunan yang lama inilah yang dikhawatirkan oleh Faris. “Selama dibangun, belum tahu akan bersekre dimana. Ini bisa mematikan kegiatan mahasiswa,” ujarnya (16/5).

Sementara, sejauh ini belum ada komunikasi antara Dekan dengan mahasiswa terkait rencana pembangunan Student Center. “Sejak satu tahun rencana ini, kita (BEM) belum tahu tujuan dan latar belakang pasti perlu dibangunnya Student Center,” terang Faris (16/5).  Ia menambahkan, khawatir jika Student Center terelasisasi dengan desain sekre bersama satu pintu. Hal tersebut dinilai akan membatasi kegiatan mahasiswa.

Menanggapi hal ini, lebih lanjut mengenai desain bangunan student center, Dekan mengaku belum membuatnya. “Rencana saja belum disetujui. Kalo sudah diijini dan dianggarkan, baru dijalankan,” jelasnya (16/5).  Dekan menambahkan, Student Center masih berpeluang terealisasi di tahun 2013. “Anggaran dana tersebut  masih terus diajukan. Tidak menutup kemungkinan Student Center diajukan lagi tahun ini,” tambahnya (16/5). Terkait hal ini, Faris menjelaskan, BEM akan terus mengkawal kelanjutan proses ini. “Kalaupun tahun depan terealisasi, mahasiswa harus dilibatkan dalam perencanaan desain,” tegasnya (16/5). (Lani, Nana)
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. LPM Agrica - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger